Sabtu, 07 April 2012

Iko Uwais

Uwais Qorny, pemuda yang akrab dipanggil iko Uwais ini lahir pada tanggal 21 Februari 1983 di Jakarta adalah aktor,koreografer film,dan atlet Pencak Silat Indonesia.
Sejak berusia 10 tahun, Dia telah belajar seni bela diri tradisonal Indonesia, Pencak silat. Ketekunan dan semangatnya untuk belajar pencak silat menjadikannya Atlit pencak silat bertalenta. Bahkan Dia diberi kesempatan ke luar negeri dalam beberapa pameran Silat di Inggris, Rusia, Laos, Kamboja dan Perancis.

Sebelum iko memerankan Rama (peran utama di film The Raid) dia juga pernah berakting di film Merantau tahun 2009, film itu juga merupakan pengalaman pertamanya berakting.

The Raid




The raid (sebelum diedarkan: Serbuan Maut adalah film yang sedang heboh di bicarakan ini yaitu film aksi seni bela diri (pencak silat) dari Indonesia yang disutradarai oleh Gareth Evans dan dibintangi oleh Iko Uwais.
 Film ini berhasil mendapatkan penghargaan yaitu:
 Dan menjadikannya sebagai film komersial produksi Indonesia pertama yang paling berhasil di tingkat dunia.

SINOPSIS

Di jantung daerah kumuh Jakarta berdiri sebuah gedung apartemen tua yang menjadi markas persembunyian para pembunuh dan bandit yang berbahaya. Sampai saat ini, blok apartemen kumuh tersebut telah dianggap tidak tersentuh, bahkan untuk perwira polisi yang paling berani sekalipun. Diam-diam di bawah kegelapan dan keheningan fajar, sebuah tim elit polisi penyerbu berjumlah 20 orang ditugaskan untuk menyerbu apartemen persembunyian tersebut untuk menyergap gembong narkotik terkenal yang menguasai gedung tersebut. Tapi ketika sebuah pertemuan dengan seorang pengintai membuka rencana mereka dan berita tentang serangan mereka mencapai sang gembong narkotik, lampu dalam gedung tiba-tiba padam dan semua pintu keluar diblokir. Terdampar di lantai enam dan tanpa jalan keluar, satuan khusus tersebut harus berjuang melawan penjahat-penjahat terburuk dan terkejam untuk bertahan hidup dalam misi penyerbuan tersebut.

PEMERAN